Alhamdulillah, 431 Jamaah Haji Kloter 6 Tiba Di Kuningan
INILAHKUNINGAN- Sebanyak 431 Jamaah Haji asal Kabupaten Kuningan, tergabung dalam kloter 6 embarkasi Indramayu tiba dengan selamat di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, Selasa (25/06/2024).
Kedatangan para tamu Allah ini disambut hangat Penjabat Bupati Kuningan, Dr H Raden Iip Hidajat.
Jamaah Haji kloter pertama dari Kabupaten Kuningan ini sebelumnya berjumlah 432 jamaah, ditambah dengan 8 petugas. Terdata ada 1 Jamaah Haji meninggal dunia sebelum pemberangkatan pada 16 Mei 2024 lalu, berasal dari Kecamatan Cibingbin.
Nampak, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kuningan, Dudi Mulyakusumah dan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Kuningan, Ahmad Handiman Romdony, turut serta dalam rombongan Jamaah Haji kloter 6 ini.
Iip Hidajat menyampaikan rasa syukur mendalam atas kepulangan seluruh Jamaah Haji asal Kuningan. Sebab dari 431 Jamaah Haji dalam kloter 6 ini, semua dapat kembali lagi ke Kabupaten Kuningan dengan selamat, tidak kurang suatu apapun.
“Semoga menjadi haji mabrur dan mabruroh,” harap Iip
Iip Hidajat meminta, agar para Jamaah Haji untuk tetap menjaga kondisi kesehatan karena pada saat tiba dirumah, banyak keluarga menyambut kedatangan para Jamaah Haji.
“Jangan lupa untuk beristirahat karena habis melewati perjalanan jauh. Dan saya minta tolong semuanya untuk tetap menjaga kondisi kesehatan,” imbau Iip./tat azhari

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.